-->

4 Tips Untuk Maba Supaya Gak Keliatan Cupu!


 

hallo semuannya balik lagi nih sama website kesayangan kita, pada kesempatan kali ini mimin akan membahas 4 Tips Untuk Maba Supaya Gak Keliatan Cupu!

ciee yang udah jadi mahasiswa baru terutama untuk angkatan 2021 selamat dan semangat menjadi maba di universitas impian, untuk yang belum masuk jangan bersedih dan tetap semangat mengejar impian kalian.

ngomong ngomong soal mahasiswa baru atau disingkat maba pasti banyak diantara kalian yang bingung apa yang harus dilakukan ketika sudah jadi maba. namun apa yang mimin bahas kali ini lebih ke tips jadi maba jika masih kuliah offline, cukup baa basinya yuk kita bahas!

Baca Juga: Tutorial Lulus Kuliah Tiga Tahun

1. Mencari Tahu Informasi Jurusan Yang Kamu Pilih

masuk ke nomor 1 yang pastinya kalian akan kuliah 4 tahun (tergantung jenjang yang kalian pilih) kalian akan belajar jurusan yang kalian pilih, meski masih dalam kategori belajar namun tidak ada salahnya jika mencari tahu informasi seputar jurusan kalian, bisa tentang peluang kerja sampingan, atau bahkan tentang keilmuan dari jurusan itu sendiri.

hal itu menjadi sangat penting karena kalian memiliki waktu 4 tahun untuk kuliah dan belajar malah akan menjadi sia sia jika kalian tidak serius dalam mencari informasi.

mencari tahu informasi mengenai jurusan sangat membantu kamu untuk mengenal lebih dalam mengenai bidang ilmu yang akan kamu pelajari. salah sau langkah mencari informasi adalah di laman resmi universitas masing masing.

2. Sering Bertanya kepada Senior

lanjut ke tips no 2 yaitu sering sering bertanya ke senior, maksudnya adalah kalian bertanya apa yang tidak kalian ketahui entah itu mengenai jurusan atau kampus kalian, tidak termasuk modus yah wkwk.

meskipun berstatus sebagai mahasiswa baru, tidak ada salahnya jika kamu menambah relasi bersama senior kamu. manfaatkan kesempatan tersebut untuk menanyakan banyak hal yang belum kamu ketahui seperti pengalaman kuliah.

Baca Juga: 5 Beasiswa Kuliah Gratis Buruan Daftar!

3. Biasakan Bergaul Dengan Orang Baru

masuk ke nomor 3 yaitu bergaul dengan orang baru, mirip seperti yang dijelaskan sebelumnya yang patinya kalian memerlukan relasi dengan orang orang baru karena bisa saja suatu saat kalian akan membutuhkan bantuan dengan orang orang baru yang kalian kenal.

meskipun kamu berada di lingkungan yang baru, jangan sampai kamu menghindari teman yang berusaha mendekatimu. bersikap terbuka menerima teman baru akan sangat membantu kamu untuk beradaptasi di lingkungan kampus lebih cepat dan kamu juga memiliki rekan untuk bertanya dan berbagi pengalaman.

4. Mengikuti Organisasi di Kampus

lanjut ke tips terakhir yaitu mengikuti organisasi kemahasiswaan, tidak termasuk organisasi yang sering nongki nongki atau geng gak benar yah, dengan kamu masuk organisasi kemahasiswaan kamu akan lebih banyak mempunyai relasi dimana itu juga mempermudah kamu untuk membuka karir kamu kedepannya.

mengikuti UKM ataupun organisasi kampus mampu memberikan berbagai manfaat untuk mahasiswa baru terutama dalam hal pengembangan kemampuan dan keterampilan yang tidak bisa didapatkan dalam proses belajar di kelas. selain itu kamu juga diberikan tempat untuk menyalurkan hobi dan bakat yang kamu miliki.

nah berikut adalah 4 Tips Untuk Maba Supaya Gak Keliatan Cupu! jika ada yang ingin ditanyakan atau request pembahasan silahkan tulis di kolom komentar.

follow juga media sosial kami guna mempermudah akse informasi INstagram

LihatTutupKomentar